Pemerintahan
Home / Pemerintahan / Sekda: Pemerintah Daerah Libatkan Banyak Pihak Jalankan Program Jarot–Ansori

Sekda: Pemerintah Daerah Libatkan Banyak Pihak Jalankan Program Jarot–Ansori

Sumbawa Besar, Merdekainsight.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam pelaksanaan program unggulan pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP dan Drs. H. Mohamad Ansori.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa, Dr. H. Budi Prasetiyo, S.Sos., MAP., menyebutkan bahwa pelaksanaan program unggulan tidak dilakukan secara sepihak, melainkan dengan melibatkan berbagai komponen, termasuk sektor swasta dan masyarakat.

“Pemerintah tidak bergerak sendiri, tetapi melibatkan berbagai komponen. Semua program sudah dirancang dalam skema pembiayaan yang matang dan mulai berjalan sejak APBD Perubahan 2025,” ujar Sekda saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (6/11/2025).

Ia menjelaskan, sinergi ini penting agar program unggulan berjalan lebih cepat dan hasilnya dapat dirasakan oleh masyarakat luas. Pemerintah juga terus membuka ruang kerja sama dengan lembaga keuangan dan pelaku usaha untuk memperkuat dukungan pembiayaan.

“Kolaborasi menjadi kunci percepatan pembangunan. Pemerintah daerah akan terus memperkuat kerja sama dengan seluruh pihak untuk mempercepat pencapaian target lima tahun ke depan,” tegasnya.

H. Zohran Desak Pembentukan Tim Terpadu untuk Genjot PAD 2026, Target Rp300 Miliar

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page