Sumbawa Besar, Merdekainsight.com – Pemerintah Daerah Sumbawa melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispopar) terus memperkuat potensi pariwisata budaya melalui program City Tour Sumbawa, yang mengajak wisatawan menyusuri sejarah dan tradisi lokal di pusat kota Sumbawa Besar.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dispopar) Kabupaten Sumbawa, Tata Kostara, S.Sos., mengatakan bahwa city tour merupakan bentuk promosi budaya dan sejarah agar wisatawan tidak hanya mengenal alam Sumbawa, tetapi juga kehidupan sosial masyarakatnya.
“City Tour Sumbawa kami rancang untuk memberikan pengalaman wisata yang berbeda. Wisatawan bisa belajar sejarah, budaya, sekaligus berinteraksi langsung dengan masyarakat,” ujarnya di ruang kerjanya, Kamis (13/11/2025).
Dalam program tersebut, wisatawan akan diajak berkunjung ke berbagai lokasi bersejarah, seperti Museum Bala Kuning, Istana Dalam Loka yang menyimpan peninggalan Kesultanan Sumbawa, serta menyaksikan langsung atraksi budaya tradisional seperti Barapan Kerbo (karapan kerbau).
“Melalui city tour, wisatawan bisa melihat langsung bagaimana tradisi masyarakat tetap dijaga di tengah perkembangan zaman,” jelasnya.
Tata menjelaskan, city tour tidak hanya diperuntukkan bagi wisatawan mancanegara, tetapi juga pelajar dan wisatawan domestik yang ingin mengenal lebih dalam tentang kebudayaan lokal. Program ini diharapkan mampu memperkuat karakter pariwisata Sumbawa sebagai destinasi yang edukatif dan berbudaya.
“Kami ingin Sumbawa dikenal tidak hanya karena pantainya yang indah, tapi juga karena nilai-nilai budaya dan sejarahnya,” tegasnya.
Menurutnya, pengembangan city tour akan terus dilakukan secara bertahap dengan memperluas rute wisata, memperbaiki sarana pendukung, serta melibatkan masyarakat sekitar agar manfaatnya dirasakan secara langsung.
“City Tour Sumbawa menjadi wujud nyata kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga warisan budaya,” tutupnya.












Comment