Umum
Home / Umum / Polsek Alas Kembangkan Lahan Pertanian, Perkuat Ketahanan Pangan di Sumbawa

Polsek Alas Kembangkan Lahan Pertanian, Perkuat Ketahanan Pangan di Sumbawa

Sumbawa Besar, NTB – Kepolisian Sektor (Polsek) Alas melaksanakan kegiatan pertanian dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional. Kegiatan tersebut berlangsung di lahan pertanian milik Polsek Alas, Desa Baru, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa, pada Jumat (22/8/2025) sekitar pukul 10.20 WITA.

Kapolres Sumbawa AKBP Marieta Dwi Ardhini, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Alas Kompol Satrio, S.H., menyampaikan bahwa program tersebut merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam mendukung ketahanan pangan.

“Ini bukan hanya sekadar bercocok tanam, melainkan wujud sinergi kepolisian dengan masyarakat dalam memastikan ketersediaan pangan. Dengan adanya kolaborasi seperti ini, diharapkan ketahanan pangan berkelanjutan dapat terwujud di wilayah Sumbawa,” ujar Kompol Satrio.

Kegiatan sambang dilakukan Panit Binmas Polsek Alas Aipda Amrin Syarif, dengan meninjau lahan pertanian yang saat ini ditanami cabai, tomat, sayuran, ubi kayu, dan pepaya. Ia juga menyempatkan diri berinteraksi dengan warga sekitar, salah satunya Muhammad, untuk membahas pengelolaan lahan secara bersama.

Untuk mendukung pertumbuhan tanaman, Polsek Alas bersama warga melakukan perawatan rutin, meliputi pemupukan, penyiraman, serta penyemprotan gulma.

Kepala Desa Emang Lestari Dorong Penghijauan Jadi Gerakan Ekonomi Hijau Berkelanjutan

“Perawatan dilakukan secara teratur agar tanaman dapat tumbuh optimal dan memberikan hasil yang baik,” jelas Aipda Amrin.

Melalui kegiatan ini, Polsek Alas bersama masyarakat diharapkan dapat memperkuat kolaborasi dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, sekaligus menjadi contoh bagi lingkungan lainnya di Kabupaten Sumbawa.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page